Skip to main content

follow us


CARA MEMASAK AYAM BAKAR KALASAN - Ayam Bakar, kali ini kami akan membahas sedikit tentang salah satu jenis masakan Aam Bakar yang ada di Indonesia, Ayam Bakar Kalasan berasal dari daerah Kalasan dengan citarasa yang nikmat, masakan ini memang sepertinya biasa saja seperti ayam bakar pada umumnya namun ada tambahan bumbu yang membuatnya menjadi sangat nikmat, cara pembuatannya pun cukup mudah dan tidak terlalu rumit, yang perlu diperhatikan adalah untuk menyimak dengan seksama resep Ayam Bakar Kalasan yang akan di sampaikan berikut ini :


Bahan 1 :
  • 1 ekor ayam kampung (dibersihkan)
  • 2 batang serai (dimemarkan)
  • 3 lembar daun salam
  • 500 ml santan kelapa
  • 250 ml air kelapa
  • 3 sendok makan gula merah (disisir/dihaluskan)
Bahan 2 :
  • 6 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1/4 sendok teh jinten
  • 4 butir kemiri
  • 1 sendok makan garam
  • 3 cm lengkuas (dimemarkan)
Bahan 3 :
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 6 buah cabai rawit merah
  • 1/2 sendok teh terasi
  • 1/2 sendok teh gula merah (disisir/dihaluskan)
  • 1/2 sendok teh garam
  • 2 butir jeruk limau (diambil airnya)
Lalapan :
  • selada, kol, mentimun, kemangi, dan tomat atau dapat diganti dengan yang lainnya sesuai selera.
Cara Membuat :
  1. Haluskan bahan-bahan no.2 dengan blender atau di ulek menggunakan cobek.
  2. Buat bahan-bahan no.3 menjadi sambal dengan di ulek menggunakan cobek atau bisa pula diblender.
  3. Belah bagian dada ayam, kemudian dibalik dan ditekan-tekan punggungnya kemudian disisihkan terlebih dahulu.
  4. Campurkan bahan-bahan no.2 yang telah dihaluskan dengan lengkuas, serai, daun salam, santan, dan air kelapa kesemuanya di aduk rata kemudian dimasak sampai mendidih.
  5. masukan ayam dan gula merah, masak sampai bumbu meresap dan ayam matang lalu kemudian bakar diatas bara api hingga kecoklatan.
  6. Sajikan ayam bakar dengan sambal yang tekah dibuat dari bahan-bahan no.3 tadi dan sertakan pula lalapannya.


Selamat Mencoba

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar