Skip to main content

follow us


Bingung mau masak apa untuk menu sahur di bulan ramadhan? mungkin menu ramadhan Cah Kangkung bisa menjadi solusi masakan paling simpel untuk menu sahur. Silahkan dicoba ya Bun!

Bahan-Bahan:
    250 gram kangkung, bersihkan dan ambil daunnya
    1 batang serai, geprek
    1 ruas lengkuas, geprek
    1/2 sdt garam
    1/2 sdt merica
    1/2 sdt penyedap rasa
    1 sdt gula
    2 sdm saus tiram
    1/2 sdt terasi udang
    100 ml air
    minyak


Bumbu Iris:

    3 butir bawang merah
    2 cabai merak besar, buang bijinya
    2 siung bawang putih

Cara Memasak:
  • Panaskan minyak dan tumis bumbu iris, lengkuas dan serai sampai harum.
  • Tambahkan air, garam, penyedap, gula, merica, terasi, dan saus tiram dan aduk rata.
  • Masak sampai air mendidih.
  • Masukkan kangkung dan aduk sebentar hingga layu.
  • Matikan api.
  • Kangkung siap disajikan.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar